Rayakan HUT Ke-25, DWP Rutan Kudus Jalin Kasih Dengan Panti Asuhan Dan Lansia

    Rayakan HUT Ke-25, DWP Rutan Kudus Jalin Kasih Dengan Panti Asuhan Dan Lansia

    KUDUS - Dalam rangka memperingati Hari Dharma Wanita Persatuan (DWP) ke-25, DWP Rumah Tahanan Negara (Rutan) Kelas IIB Kudus laksanakan Bakti Sosial. Bakti sosial dilaksanakan di Panti Asuhan Aisyiyah & Panti Lansia Aisyiyah, yang beralamat di Jl. Kembangjoyo Gang Wilis No 2, Rt 03 / Rw 02, Kelurahan Kalidoro, Kecamatan Pati, Kabupaten Pati, Jawa Tengah, Rabu (11/12). 

    Bhakti Sosial ini dihadiri oleh Ketua DWP UPT di Eks Karesidenan Pati beserta anggota, Pengurus Panti Asuhan Aisyiyah & Panti Lansia Aisyiyah, beserta perwakilan dari anak-anak asuh. Bantuan yang diberikan dalam kegiatan Bhakti Sosial ini yaitu berupa sembako yakni beras, minyak, telur, gula, susu, biskuit dan perlengkapan mandi.

    Kepala Rutan Kudus, Anda Tuning Supiluhu menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan salah satu wujud nyata peran aktif Dharma Wanita Persatuan Kantor Wilayah Kemenkumham Jawa Tengah, khususnya Eks Karesidenan Pati untuk menumbuhkan rasa simpati dan empati, serta sebagai bentuk kepedulian dan tanggung jawab sosial dalam memberikan manfaat terhadap masyarakat.

    “Kami berharap kegiatan ini tidak hanya memberikan manfaat secara materi, tetapi juga memperkuat rasa kebersamaan dan kepedulian di tengah masyarakat, ” ucap Anda.

    Bhakti Sosial ini juga merupakan wujud dari rasa kasih sayang terhadap sesama, serta menjadi salah satu bentuk ibadah kita kepada Allah SWT dengan menyantuni anak yatim piatu dan para dhuafa

    #kemenkumhamri
    David Fernanda Putra

    David Fernanda Putra

    Artikel Sebelumnya

    Rutan Kudus Ikuti Asistensi Perubahan Nomenklatur...

    Artikel Berikutnya

    Rutan Kudus Hadiri Asistensi Perubahan Nomenklatur...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Danlanud Sultan Hasanuddin Hadiri Pelantikan Pj. Gubernur Sulawesi Selatan
    Puspen TNI Gelar Coffee Morning Bersama Pegiat Media Sosial
    Dandim 1714/PJ Dampingi Pj Bupati Puncak Jaya Tinjau Langsung Jalan Longsor di Distrik Kalome
    Kadivhumas Berikan Pin Brivet Kepada 10 Taruna Akpol Dengan Nilai Sertifikasi Kehumasan Terbaik

    Ikuti Kami